Satlantas Polresta Bogor Kota Gandeng Dishub Kota Bogor Pasang Cermin Cembung di RW 6 Kelurahan Babakan

    Satlantas Polresta Bogor Kota Gandeng Dishub Kota Bogor Pasang Cermin Cembung di RW 6 Kelurahan Babakan

    KOTA BOGOR - Sat Lantas Polresta Bogor Kota Polda Jabar bersama Dishub Kota Bogor, melaksanakan pemasangan sarana dan prasarana jalan berupa cermin cembung lalu lintas (convex mirror) di RT. 4/5 RW. 6 Kelurahan Babakan Kecamatan Bogor Tengah, Selasa (28/5/2024).

    Hal tersebut sesuai dengan arahan Kapolresta Bogor Kota Kombes Bismo Teguh Prakoso yang merupakan respon cepat dari pihak petugas, atas saran dan masukan dari masyarakat terkait keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di Lokasi tersebut.

    Menurut ketua RT. 5 bapak Ahmad, lokasi jalan tersebut menjadi jalur ramai dilintasi masyarakat terutama saat jam berangkat sekolah ditambah lebar jalan yang sempit sehingga beberapa kali terjadi insiden, sehingga perlu adanya penambahan fasilitas jalan berupa cermin lalu lintas.

    “Kami bantu akselerasikan apa yang menjadi keinginan warga untuk memasang perlengkapan jalan berupa cermin cembung di persimpangan terlebih lagi lokasi tersebut adalah kampung tertib lalu lintas, kami komunikasikan dengan pihak Dishub Kota Bogor dalam pemasangannya”, terang Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol M. Ardi Wibowo, Selasa (28/5/2024).

    “Sebagai Polisi Penolong harus cepat merespon saran dan keluhan masyarakat, apalagi itu sifatnya terkait keamanan, ketertiban dan keselamatan bagi masyarakat umum, ” pungkas Kasat Lantas.

    Hidajat

    Hidajat

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas dan Babinsa Serta Unsur...

    Artikel Berikutnya

    Kapolresta Bogor Kota beri Penghargaan Personil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Bakamla RI Gagalkan Transaksi BBM Ilegal di Perairan Batam
    Ketika Bhabinkamtibmas Polsek Bogor Tengah Datangi Warga
    Antisipasi Tindak Kriminalitas, Samapta Polsek Bogor Timur Laksanakan Patroli   

    Ikuti Kami